Sejak memasang "dark" theme, saya cenderung menjadi malas menulis. Untuk sementara, dark theme saya disable dulu yaa. Terima kasih (^_^) (bandithijo, 2024/09/15) ●
Pendahuluan
Presentation Mode. Beberapa teman-teman yang menggunakan XFCE pasti pernah menggunakan fitur ini. Fitur yang membuat system kita tidak bisa melakukan sleep/standby. Biasanya kita gunakan ditengah presentasi atau sedang menonton film.
Pada catatan kali ini, kita akan meniru Presentation Mode tersebut tanpa menggunakan xfce4-power-manager
, melainkan menggunakan DPMS (Display Power Management Signal) yang dapat kita on dan off kan melalui xset
.
DPMS (Display Power Management Signaling) enables power saving behaviour of monitors when the computer is not in use.
Paket yang Diperlukan
Pastikan paket xorg-xset sudah terpasang.
extra/xorg-xset 1.2.4-3 (19.0 KiB 39.8 KiB) [xorg-apps xorg]
User preference utility for X
Cara Penggunaan
Melihat value dari DPMS
Secara default, DPMS sudah dalam keadaan aktif. Kita dapat melihat query parameter apa saja yang tersedia dengan perintah:
$ xset q
...
...
DPMS (Energy Star):
Standby: 300 Suspend: 0 Off: 600
DPMS is Enabled
Monitor is On
Presentation Mode ON atau OFF
Presentation Mode ON
$ xset -dpms
Presentation Mode OFF
$ xset +dpms
Bonus!
dmenu-presentationmode
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
#!/bin/bash
# Deps:
# - xorg-xset
# - dmenu
# - dunst
# - jq
presentation_on() {
xset -dpms
dunstify "Presentation Mode: ON" "(DPMS Disabled)" -t 3000 -r 1
}
presentation_off() {
xset +dpms
dunstify "Presentation Mode: OFF" "(DPMS Enabled)" -t 3000 -r 1
}
presentation_status() {
dpms_status=$(xset q | grep 'DPMS is' | awk 'NF>1{print $NF}')
if [[ $dpms_status = "Enabled" ]]; then
status="OFF"
else
status="ON"
fi
dunstify "Presentation Mode: $status"
}
main() {
OPTIONS='''
[
["On", "presentation_on"],
["Off", "presentation_off"],
["Status", "presentation_status"]
]
'''
OBJ_MENU=$(echo $OPTIONS | jq -r '.[][0]' | dmenu -i -p ' Presentation Mode')
OBJ_SELECTED=$(echo $OPTIONS | jq -r ".[] | select(.[0] == \"$OBJ_MENU\") | .[1]")
$OBJ_SELECTED
}
main
Pesan Penulis
Penggunaan lebih lanjut saya serahkan pada imajinasi dan kreatifitas teman-teman.
Terima kasih sudah mampir yaa.
Referensi
- https://wiki.archlinux.org/title/Display_Power_Management_Signaling
Diakses tanggal: 2022/07/31
Lisensi
Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional (CC BY-NC-SA 4.0)
Penulis
My journey kicks off from reading textbooks as a former Medical Student to digging bugs as a Software Engineer – a delightful rollercoaster of career twists. Embracing failure with the grace of a Cat avoiding water, I've seamlessly transitioned from Stethoscope to Keyboard. Armed with ability for learning and adapting faster than a Heart Beat, I'm on a mission to turn Code into a Product.
- Rizqi Nur Assyaufi